Ini cerita tentang kita dan hujan. Tentang aku yang semakin dekat dengan sebuah perpisahan. Tentang kalian yang sebentar lagi pergi menggapai impian dan angan, yang t'lah lama kalian bangun penuh harapan.
Ini cerita tentang kita dan hujan. Tentang aku dan kamu yang sudah tak pernah lagi dipertemukan. Tentang sudut sembilu yang kian lama kian berdebu, usang. Tentang anak tangga yang semakin lama semakin tak menentu.
Ini cerita tentang kita dan hujan. Tentang rak buku yang tak pernah lagi tersentuh. Tentang gemuruh yang menggelegar tak kenal rapuh.
Hujan punya cerita. Seperti aku, kita, dan cinta.
Ini cerita tentang kita dan hujan. Tentang aku dan kamu yang sudah tak pernah lagi dipertemukan. Tentang sudut sembilu yang kian lama kian berdebu, usang. Tentang anak tangga yang semakin lama semakin tak menentu.
Ini cerita tentang kita dan hujan. Tentang rak buku yang tak pernah lagi tersentuh. Tentang gemuruh yang menggelegar tak kenal rapuh.
Hujan punya cerita. Seperti aku, kita, dan cinta.
Komentar
Posting Komentar